Tanpa terasa program pelatihan ‘Financial Wisdom’ terus bergulir hingga ke angkatan ke 2 – 13 Juni 2015 yg lalu. Please find below testimoni peserta & dokumentasinya.
Semoga kita bisa terus berproses ke arah yg lebih baik, termasuk dalam hal pengelolaan keuangan pribadi. Cerdas secara finansial & bijak dalam kelola uang/harta yg Dia titipkan kepada kita.
Financial wisdom, smart way to happiness
Testimonial :
Training yang luar biasa…. Amazing! Banyak pembelajaran yang saya dapatkan & terbukanya wawasan saya terkait betapa pentingnya sebuah perencanaan keuangan pribadi & keluarga. Penyampaian yang sederhana, padat & fokus serta difasilitasi oleh tim yang super, sehingga suasana menarik & enjoy… Maju terus SDF. Sukses & mulia selalu
M. Muslikhudin – PT. Fajar Mas Murni
Luar biasa, menjadi ilmu baru untuk lebih meningkatkan nilai diri khususnya dalam investasi.
Hendy Hermawan – PT. Bank Mandiri
Banyak ilmu baru, saya emang butuh & sudah lama penasaran, Cuma baru ada kesempatan sekarang. Ilmunya penting tapi sayang belum banyak yang sadar tentang itu.
Umi Mardiyati – Disdik Bdg
Trainingnya sangat bermanfaat, terutama bagi saya yang masih berkuliah. Dengan mengikuti training kemarin, saya jadi tahu bagaimana cara mengelola keuangan ketika nanti sudah berpenghasilan & berkeluarga. Juga membuka mata saya tentang dunia investasi yang belum pernah saya ketahui sebelumnya.
Fitri Sekar Asih– Mahasiswa ITB
Alhamdulillah sangat bermanfaat, tidak hanya bagi saya sendiri tetapi juga bagi keluarga, teman & nasabah kami. Tinggal praktiknya saja.
Alesandro Beniko – PT. Bank Syariah Mandiri
Seru sekali! Saya mendapat ilmu yg in shaa Allah sangat bermanfaat untuk diterapkan di kehidupan se-hari2.
Euis Yovitasari – Wardah Cosmetics
Bagus materinya! & kena banget wake up call-nya.
Petra Permatawati – Wirausahawan
Sangat bermanfaat… langsung dibagikan teman2 di kantor.
Asep Zaenal Abidin – PT. Fajar Mas Murni
Pelatihan yg cukup baik, ilmu baru tentang pengelolaan keuangan pribadi dengan pola investasi selain deposito. Mungkin penjelasan tentang reksadana untuk pribadi yg baru invest dengan nilai yg tidak terlalu besar bisa lebih detail.
Afiandry – RS. Al Islam
Bagus sekali, kita siap berkolaborasi untuk menjadikan pelatihan Financial menjadi E-learning.
Djaja Sardjana – UPI
Wake Up call dan financial quotient test : saya seperti tersadar dari tidur bahwa sangat penting mempelajari dan melaksanakan materi yang disampaikan sehingga dari sekarang akan dilaksanakan untuk menjemput mimpi-mimpi yang sudah dibuat sehingga terwujud di masa yang akan dating.
Yunus Aziz – Rumah Zakat